Mengenal Konsep Routing OSPF Pada Perangkat Mikrotik - Rifan BLC
News Update
Loading...

Sabtu, 03 Maret 2018

Mengenal Konsep Routing OSPF Pada Perangkat Mikrotik

  Assalamualaikum Wr.Wb.
   Pada artikel kali ini, Saya akan memberikan informasi mengenai routing OSPF pada perangkat Mikrotik.

A. Pengertian
   Open Shortest Path First (OSPF) adalah sebuah protokol routing otomatis (Dynamic Routing) yang mampu menjaga, mengatur dan mendistribusikan informasi routing antar network mengikuti setiap perubahan jaringan secara dinamis. 
B. Latar Belakang
   OSPF termasuk kedalam Dynamic Routes sehingga akan memberikan kemudahan bagi kita semisal memiliki jaringan berskala besar.
C. Maksud dan Tujuan
   Supaya paham dan dapat konfigurasi OSPF pada jaringan dengan menggunakan perangkat Mikrotik.
D. Pembahasan
  Menurut Saya pribadi, konfigurasi OSPF pada Mikrotik itu cukup simple, karena kita hanya perlu memasukkan network IP address antar Router ke Laptop dan network IP address antar Router ke Router.
  Untuk konfigurasi routing OSPF pada perangkat Mikrotik, dapat dilihat pada artikel selanjutnya.
  Cara Kerja OSPF
 Berikut ini adalah sedikit gambaran mengenai prinsip ataun cara kerja dari OSPF:

  • Setiap router pada jaringan membuat Link State Packet (LSP).
  •  Kemudian LSP dikirimkan ke semua neighbour menggunakan Link State Advertisement (LSA) type 1 dan menentukan DR dan BDR dalam 1 Area.
  •  Masing-masing router menghitung jalur terpendek (Shortest Path) ke semua neighbour berdasarkan cost routing.
  •  Jika ada perbedaan atau perubahan tabel routing, router akan mengirimkan LSP  ke DR dan BDR melalui alamat multicast 224.0.0.6
  •  LSP akan didistribusikan oleh DR ke router neighbour lain dalam 1 area sehingga semua router neighbour akan melakukan perhitungan ulang jalur terpendek.
   Jenis atau Tipe Area pada OSPF
  • Backbone area
   adalah area tempat bertemunya seluruh area-area lain yang ada dalam jaringan OSPF. Area ini sering ditandai dengan angka 0 atau disebut Area 0.
  • Standar Area
   merupakan area-area lain selain area 0 dan tanpa disertai dengan konfigurasi apapun atau tidak dimodifikasi macam-macam. Semua router yang ada dalam area ini akan mengetahui informasi Link State yang sama karena mereka semua akan saling membentuk adjacent dan saling bertukar informasi secara langsung.
  • Stub Area
   Stub dalam arti harafiahnya adalah ujung atau sisi paling akhir. Istilah ini memang digunakan dalam jaringan OSPF untuk menjuluki sebuah area atau lebih yang letaknya berada paling ujung dan tidak ada cabang-cabangnya lagi. Stub area merupakan area tanpa jalan lain lagi untuk dapat menuju ke jaringan dengan segmen lain. Area jenis ini memiliki karakteristik tidak menerima LSA tipe 4 dan 5.
  • Totally Stub Area
   adalah stub area yang lebih diperketat lagi batasannya. Totally stub area tidak akan pernah menerima informasi routing apapun dari luar jaringan mereka. Area ini akan memblokir LSA tipe 3, 4, dan 5 sehingga tidak ada informasi yang dapat masuk ke area ini.
  • Not So Stubby Area (NSSA)
   Stub tetapi tidak terlalu stub, itu adalah arti dari area jenis ini. Maksudnya adalah sebuah stub area yang masih memiliki kemampuan spesial, YAITU router ini masih tetap mendapatkan informasi routing namun tidak semuanya. Informasi routing yang didapat oleh area jenis ini adalah hanya external route yang diterimanya bukan dari backbone area. Maksudnya adalah router ini masih dapat menerima informasi yang berasal dari segmen jaringan lain di bawahnya yang tidak terkoneksi ke backbone area.
E. Kesimpulan
   OSPF termasuk kedalam Dynamic Routes sehingga akan memberikan kemudahan bagi kita semisal memiliki jaringan berskala besar.
F. Referensi
  - www.mikrotik.co.id/artikel_lihat.php?id=154
  - https://mikrotikindo.blogspot.co.id/2015/11/konfigurasi-dasar-ospf-di-mikrotik_3.html
  - Mikrotik-Routing-Dinamis-OSPF.pdf

   Cukup sekian artikel Mengenal Konsep Routing OSPF Pada Perangkat Mikrotik yang dapat Saya sampaikan, semoga bermanfaat bagi Diri Anda dan Diri Saya pribadi.
  Wassalamualaikum Wr.Wb.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done